MGD Stoore

Never Stop The Pop

Stoore dibuat dengan mempertimbangkan produk sebagai karakter utama. Untuk memfasilitasi karakter utama yang beragam dalam jumlah banyak di satu waktu dan tempat ini, ruang didesain netral namun secara jelas mendiversifikasi keberagaman tersebut. Pemilihan warna yang pop tak hanya memberi petunjuk akan produk yang ditawarkan di Stoore, tapi juga menyesuaikan dengan karakter anak muda sebagai pasar yang ditargetkan.